Sketsa Daun Sederhana dan Mudah di Buat

Posted on

Sketsa daun – Halo teman-teman berjumpa kembali dengan fatasama. Pada kesempatan kali ini fatasama akan kembali berbagi tentang seputar hal gambar – menggambar.

Jika kemarin kita sudah membuat tutorial cara menggambar bunga yang mudah maka kali ini fatasama akan mencoba kembali berbagi tutorial cara mengambar sketsa daun, yap tentu saja style gambarnya ala-ala fatasama ya hehe.

Ok, ga perlu la,ma-lama langsung skrol ke bawah!

Sketsa Daun

Buat kalian yang suka baget corat-coret mungkin sketsa daun yang bakalan fatasama share di sini bisa menjadi inspirasi buat kalian semua ya!

Sketsa Daun Monstera

Daun sangat banyak sekali macamnya pada referensi pertama adalah gambar daun monstera

Jenis daun yang satu ini mungkin saat ini sudah banyak sekali bisa kalian temukan di manapun, yup tentu saja karena beberapa waktu yang lalu atau bahkan hingga kini jenis tenaman yang satu ini sangat populer di kalangan masyarakat.

Daunnya yang berbentuk hati dengan potongan alami pada tepian daunnya. Daun monstera banyak di gunakan sebagai salah satu elemen dekorasi baik di rumah maupun di tempat kerja karena bentuk daunnya yang unik.

Sketsa Daun Maple

Referensi gambar berikutnya adalah sketsa daun maple. Jenis daun yang satu ini memang tidak bisa kita temukan di Indonesia.

Yep, tentu saja karena pohon maple banyak di temukan tumbuh di Negara-negara dengan 4 musim

Di ketahui daun maple memiliki bentuk daun yang unik pada lembaran daunnya yang lancip-lancip. Daun maple juga di kenal karena di jadikan simbol oleh Negara Kanada.

Sketsa Daun Mangga

Mangga adalah salah satu buah yang banyak di gemari oleh masyarakat tidak hanya di Indonesia tetapi di seluruh dunia.

Jenis mangga juga sangat banyak sekali tentu saja dari segi bentuk dan rasanya juga bermacam-macam. Kita harus bersyukur karena tinggal di Indonesia di sini bisa kalian temukan varian dari buah mangga ini.

Nah, gambar ilustrasi di atas adalah gambar ilustrasi daun mangga ala-ala fatasama.hehe.

Sketsa Daun Pisang

Siapa yang tidak mengenal pohon pisang,ya mungkin kita masyarakat Indonesia pasti tahu pohon pisang yang banyak tumbuh hampir di seluruh daerah di Indonesia.

Daun pisang memiliki berbagai macam kegunaan yang paling populer di kalangan masyarakat Indonesia di gunakan untuk membungkus jajanan pasar seperti nagasari, botok, tempe, dan lain sebagainya. Unik sekali bukan.

Pohon pisang memiliki banyak manfaat mulai dari daun hingga batang nya yang sangat berguna di kehidupan sehari-hari bagi masyarakat,

Nah, gambar di atas adalah ilustrasi sketsa daun pisang.

Rumornya pohon pisang adalah rumah bagi makhluk halus pocong. Hiii sereeem…. x_x

Sketsa Daun Sirih

Daun sirih, seperti gambar ilustrasi di atas, merupakan salah satu jenis tanaman obat dengan ciri memiliki bentuk daun seperti love, dan jika kalian memetik daunnya dan meremasnya akan mengeluarkan baunya yang sangat khas.

Sejak zaman dahulu tanaman sirih sudah sering di jadikan bahan salah satu obat-obatan tradisional karena di kenal memiliki banyak khasiat untuk kesehatan tubuh.

Pemanfaatan daun sirih oleh masyarakat biasanya di gunakan untuk obat mimisan, asam urat, ambeyen, nyeri otot dan masih banyak lainnya.

Gambar Ilustrasi Daun Padi

Padi adalah salah satu tanaman yang sangat berguna bagi masyarakat terutama bagi masyarakat Indoneisa.

Padi merupakan tanaman yang nanti nya akan menjadi beras dan akan masuk ke dalam gologan kebutuhan pokok sehari-hari bagi masyarakat Indonesia.

Seperti yang kita lihat di atas adalah gambar ilustrasi dari tumbuhan padi  yang kali ini fatasama bagikan buat kalian semua untuk di jadikan referensi bagi kalian yang ingin menggambar daun padi.

Ilustrasi Daun Jati

Seperti yang kita tahu pohon jati memiliki beberapa manfaat dalam kehidupan sehari-hari masyarakat terutama bagi masyarakat Indonesia tentu nya.

Manfaat dari daun dari pohon jati yaitu biasa di gunakan untuk membungkus tempe di daerah tertentu yang ada di Indonesia dan hampir rata-rata masyarakat Indonesia menggemari tempe yang dibungkus oleh daun dari pohon jati karena memiliki rasa yang khas.

Batang dari pohon jati itu sendiri biasa nya di manfaat kan oleh perusahaan pembuatan plywood atau biasa kita sebut dengan triplek,dan di atas saya telah membagikan contoh sketsa kasar nya  dari daun pohon jati buat kalian semua untuk dijadikan referensi menggambar.

Gambar Ilustrasi Daun Pepaya

Daun pepaya pada umum nya memiliki jari-jari yang hampir sama dengan daun singkong akan tetapi daun pepaya jika di konsumi akan memiliki rasa yang pahit tidak seperti dengan daun singkong.

Buah pepaya juga sangat baik di konsumsi buat kesehatan pencernaan dan memiliki rasa yang manis dengan warna identik dari buah pepaya tersebut yaitu orange.

Seperti gambar di atas ini yang telah fatasama bagikan buat kalian adalah sketsa kasar nya dari daun pepaya yang dapat kalian jadikan referensi untuk menggambar dedaunan.

Gambar Ilustrasi Daun Jagung

Indonesia memiliki bidang pertanian yang salah satu nya adalah jagung,ya seperti yang kita ketahui jagung salah satu tanaman yang di budidayakan di bidang pertanian Indonesia.

Jagung itu sendiri memiliki banyak manfaat sebagai pakan ternak,kebutuhan pokok,dan untuk di konsumsi sehari hari seperti contoh berikut yaitu sebagai pop corn yang biasa kita temui dan sebagai teman menonton film entah itu di rumah maupun di bioskop dan dapat di buat pelengkap sayur atau dapat juga di bakar ketika ada pesta.

Tidak lupa juga dengan daun jagung yang memiliki manfaat sebagai kerajinan tangan lokal,kali ini fatasama membagikan sketsa kasar nya dari daun jagung yang biasa kita temui di kehiupan sehari-hari.

Gambar Ilustrasi Daun Teh

Daun teh merupakan tumbuhan yang tumbuh di daerah pegunungan yang memiliki suhu udara yang lumayan dingin hampir sama dengan hal nya tumbuhan strawberri yang tumbuh di daerah pegunungan yang memiliki suhu dingin.

Daun teh telah menjadi bahan utama pembuatan minuman teh yang telah ada sejak zaman dulu,teh juga sangat di gemari masyarakat di seluruh penjuru dunia,berikut ini saya meberikan sedikit referensi berupa sketsa kasar nya dari daun teh buat kalian semua.

Gambar Ilustrasi Daun Jambu

Daun jambu merupakan tumbuhan yang mempunyai banyak khasiat untuk kesehatansalah satunya dalah menurunkan kolesterol, menghilangkan bakteri diare, dan masih banyak lagi khasiatnya bagi semua orang.

Gambar Ilustrasi Daun Kelor

Referensi sketsa sederhana daun berikutnya adalah daun kelor, daun yang satu ini banyak di percaya bisa memiliki khasiat yang bayak untuk kesehatan tubuh manusia.

Selain itu daun kelor di percaya juga oleh sebagian masyarakat bisa mengusir gangguan dari makhluk halus, konon katanya. Terserah ya mau percaya atau tidak hehe.   

Gambar Ilustrasi  Daun Mawar

Nah, kalau yang di atas ini adalah gambar ilustrasi daun mawar. Mawar merupakan jenis tanaman bunga yang banyak sekali di gemari oleh banyak orang, terutama bunganya.

Bunga mawar banyak di gunakan oleh kebanyakan orang untuk mengungkapkan rasa rasa cinta, di berikan kepada orang-orang yang di cintai.

Gambar Ilustrasi Daun Kelapa

Wahaha, maaf ya teman-teman kalau kelihatan nggak mirip sama sekali, tapi beneran deh itu ilustrasi daun kelapa versi fatasama hehe. Kenapa malah keliahatan kaya tulang kan gitu.

Gambar Ilustrasi Putri Malu

Putri Malu merupakan tumbuhan yang paling sensitif saat disentuh, reaksinya daun putri malu tersebut perlahan menutup. Putri malu memiliki duri dibagian dahannya sebagai siste pertahanan diri.

Putri malu juga memiliki kandungan Senyawa Tanin dan sumber antioksidan yang dapat menghentikan pendarahan, menyembuhkan luka dan gatal dan masih banyak, meredakan demam dan masih banyak lagi.

Nah, gambar di atas adalah gambar ilustrasi sketsa daun putri malu.

Gambar Ilustrasi Daun Pandan

Daun Pandan merupakan tumbuhan yang memiliki banyak manfaat yaitu menurunan darah tinggi, meredakan demam, mengatasi rematik hingga kanker dari rebusan daun pandan tersebut.

Daun pandan biasanya juga digunakan oleh masyarakat sebagai tambahan bahan penyedap masakan alami, dengan baunya yang khas.

Gambar Ilustrasi Semanggi / Clover

Gambar Ilustrasi Daun Talas

Penutup

Nah, teman-teman itu tadi merupakan beberapa referensi sketsa dedaunan sederhana yang bisa fatasama bagikan untuk kalian semua.

Semoga bisa menjadi referensi atau cuma sekedar jadi bahan brain storming buat dapetin ide ketika akan menggambar sketsa tumbuh-tumbuhan.

Terima kasi sudah berkenan mampir dan membaca. Semoga bermanfaat, sampai jumpa pada pembahsan lainnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *