Tanda Kucing Mau Melahirkan

Posted on

Tanda kucing mau melahirkan – Bagi sebagian orang yang masih awam dalam memelihara kucing mungkin belum paham dengan tanda-tanda yang terjadi ketika si kucing mau melahirkan.

Di bawah ini merupakan ciri dan penjelasan mengenai kucing yang mau melahirkan. Simak baik-baik.

Contents [hide]

Periode Hamil Kucing

tanda kucing mau melahirkan
rd.com

Kucing memiliki masa hamil yang cukup singkat di bandingkan manusia ya guys. Periode hamil manusia kurang lebih 9 bulan pada umumnya.

Sedangkan periode kehamilan kucing cukup singkat. Kurang lebih hanya 2 bulan saja dan sekali lahiran bisa ngeluarin anak sampai 6 loh. Wah banyak banget kan.

Tanda Kucing Mau Melahirkan

Lebih Banyak Tidur

tanda kucing mau melahirkan
pixabay.com

Kucing yang akan melahirkan di pertengahan dan ujung usia kehamilan akan sering tidur, dan jam tidurnya ini lebih lama dari biasanya.

Suka Mengeong Lebih Banyak Dari Biasanya

Kucing betina biasanya cenderung lebih pasif di bandingkan kucing jantan. Tanda jika kucing kalian mau melahirkan adalah suka mengeong lebih banyak dari pada biasanya. (Biasanya waktu perutnya membesar).

Bunyi mengeong yang satu ini bukan untuk menanggapi kucing jantan yang siap kawin ya, tapi ini ngeongan tanda mau melahirkan.

Nafsu Makan Menurun

Kucing pada umumnya ketika jam makannya biasanya mengeong ketika kita akan memberikan makan tiba-tiba nggak mau makan makanan yang biasa kita sediakan.

Hal itu terjadi kemungkinan karena kandungannya yang makin besar yang membuatnya makin lemas untuk bergerak. Jadi nafsu makannya menurun dari biasanya.

Mencari Tempat Yang Aman

Ciri yang selanjutnya adalah kucing mencari tempat yang aman. Biasanya kucing akan mencari tempat tersembunyi seperti dalam lemari pakaian, gudang, dan ruangan tak terpakai lainnya.

Ketika perut si kucing makin membesar dia akan makin sering survey lokasi buat lahirannya. Karena itu sebagai pecinta kucing yang baik, ada kalanya kalian tempat yang hangat dan aman supaya kucing kesayangan kalian nggak capek-capek nyari tempat.

Selain itu dengan menyediakan tempat yang aman dan nyaman dapat membantu mempermdah kalian dalam mengawasi kucing pasca melahirkan.

Puting Susu Mulai Membesar

Ciri ini merupakan ciri fisik yang juga mulai terlihat. Puting susu kucing yang biasa nggak timbul, ketika kucing sudah hamil besar puting susu kucing akan sedikt timbul dan membesar. Hal ini terjadi karena terisinya kelenjar susu pada tubuh kucing.

Menjilati Tubuh

Kucing betina yang sudah hamil besar akan sering menjilati tubuhnya. Kucing betina menjilati tubuhnya ini berfungsi untuk mengeluarkan hormon yang juga berfungsi untuk mempermudah proses kelahiran si kucing.

Air Ketuban Merembes

Dari kemaluan si kucing akan merembes air tapi buhkan kecing ya guys. Air sebelum melahirkan ini disebut juga air ketuban.

Air ketuban juga berfungsi untuk melindungi dan membantu memudahkan kelahiran anak-anak kucing.

Jika ciri yang satu ini sudah terjadi maka ini tanda yang paling akhir karena tidak lama setelah itu si kucing akan langsung melahirkan.

Kucing Melahirkan

kitten dan induknya
royalcanin.com

Ketika semua ciri di atas sudah terjadi, posisi si kucing yang sudah berada di tempat hangat yang sudah kamu sediakan. Induk kucing akan gelisah mengatur posisi untuk melahirkan.

Jika dirasa sudah pas si kucing akan ngeden sesekali untuk mendorong anak kucing yang akan segera lahir. Proses ini terjadi selama 30 menitan.

Setelah semua anaknya lahir si kucing akan menjilati semua anak-anaknya untuk membersihkan mereka dari sisa-sisa air ketuban dari tubuh anak-anaknya selain itu kucing juga akan memotong tali pusat anak-anaknya dengan cara menggigit dan memakannya.

Sekali melahirkan kucing bisa mengeluarkan 6 ekor anak kucing.

Fenomena Kucing Memakan Anaknya

Bagi kamu yang baru awal memelihara kucing apalagi sampai proses lahiran juga menyaksikan, terkadang kita juga menyaksikan kucing memakan anak-anaknya. Hal itu juga di pengaruhi oleh beberapa faktor di antaranya,

Induk Kucing Stres Pasca Melahirkan

Induk kucing pasca melahirkan biasanya akan mengalami stres. Terutama jika si induk kucing melahirkan di timing yang tidak tepat. Seperti melahirkan di musim dingin.

Induk kucing mungkin berfikir jika anaknya yang lahir pada musim itu akan sulit untuk bertahan hidup. Jadi si induk memakan anaknya.

Anak Kucing Terlahir Cacat / Sakit / Mati

Terkadang juga dari semua anak yang di lahirkannya tidak semuanya lahir dalam keadaan selamat. Terkadang ada juga yang terlahir dalam keadaan cacat fisik, atau bahkan lahir dalam keadaan mati.

Induk kucing setelah melahirkan akan sangat kelelahan dan kelaparan. Si induk kucing berfikir bahwa dengan memakan anak kucing yang cacat, sakit, atau yang terlahir dalam keadaan mati bisa memperingan bebannya dan anaknya.

Selain itu memakan bayinya sendiri yang terlahir dalam keadaan cacat, sakit atau mati bisa mengembalikan tenaganya yang terkuras pasca melahirkan.

Prioritas Kesempatan Hidup

Induk kucing mungkin juga berfikiran dengan jumlah anak yang banyak tapi dia tidak bisa memberikan nutrisi yang cukup lebih baik dia mengurangi jumlah anaknya menjadi lebih sedikit.

Misal dari 6 anak yang lahir di makan 3 oleh induknya, sisa 3. Otomatis 3 yang tersisa ini memiliki harapan hidup yang lebih tinggi dan si Induk kucing tidak begitu kerepotan ketika mencarikan makanan.

Bau Anak Kucing Terkontaminasi Bau Manusia

Induk kucing juga sangat enggak suka pasca lahiran bayinya di sentuh oleh tangan manuisa. Bayi kucing yang sudah tersentuh oleh tangan manusia biasanya langsung di cap bukan anaknya lagi oleh si induk kucing.

Akibatnya si induk kucing ogah buat nyusuin anak yang tersentuh tangan manusia tadi. Akibatnya anak kucing mati karena tidak di susui oleh induknya.

Tips Merawat Kucing Pasca Melahirkan

Menyediakan Tempat Yang Nyaman

Induk kucing yang baru saja melahirkan biasanya akan lebih sensitif terhadap banyak hal. Maka dari itu pastikan kamu sudah menyediakan tempat yang aman, hangat, nyaman, dan tidak berisik supaya induk kucing bisa beristirahat dengan nyaman dan segera pulih setelah melahirkan.

Mendekatan Tempat Makanan Induk Kucing

Induk kucing setelah melahirkan kebanyakan aktivitasnya hanya menyusui anaknya. Oleh karena itu sebagai pecinta kucing yang baik sediakan tempat makan dan minum untuk induk kucing sedekat mungkin dengan kandangnya supaya tidak kesulitan mencari-cari makan dan minum.

Hal ini juga akan sangat membantu bayi-bayi kucing untuk memperoleh nutrisi yang maksimal dari si induk kucing.

Memberikan Makanan Bergizi

Sesudah melahirkan dan ketika fase menyusui induk kebanyakan dari induk kucing akan menjadi kurus.

Untuk mengantisipasi hal itu kita harus menyediakan makanan yang bergizi tentunya dengan jumlah porsi yang lebih dari biasanya supaya nutrisi induk kucing dan anak-anaknya bisa terpenuhi secara maksimal.

Menjaga Kebersihan Tempat Makan Dan Minum

Jangan lupa juga untuk selalu menjaga kebersihan tempat makan dan minum kucing. Karena induk kucing tidak akan minum dan makan jika wadahnya kotor.

Disamping untuk menjaga kesehatan dari bayi-bayi kucing yang baru di lahirkan yang masih sangat rentan ketahanan tubuhnya dari kuman dan penyakit.

Maka dari itu kita harus selalu rajin membersihkan tempat makan dan minum kucing setiap hari.

Memberi Ruang Privasi

Hal yang satu ini juga tidak kalah penting ya guys. Jika di sekitar tempat induk kucing melahirkan banyak suara gaduh dapat menyebabkan kucing merasa tidak nyaman dan stress.

Oleh karena itu kita sebisa mungkin harus bisa memberikan runag privasi untuk beberapa waktu kedepan untuk sedikit menjaga jarak dari induk kucing dan bayi-bayinya supaya induk kucing bisa menyusui dengan tenang.

Memeriksa Kesehatan Induk Kucing

Memeriksa kesehatan induk kucing sangat di perlukan juga pasca kucing melahirkan untuk mengetahui tingkat kesehatan induk kucing.

Jangan Mandikan Induk Kucing

Saat melahirkan kucing akan mengeluarkan banyak darah otomatis badannya akan kotor. Kita yang biasanya hobi banget mandiin kucing jangan di mandiin dulu ya.

Karena memandikan kucing setelah lahiran akan menghapus bau dari si induk kucing. Akibatnya si anak kucing tidak mengenali bau induknya lagi.

Memandikan induk kucing pasca melahirkan juga dapat menyebabkan turunnya suhu tubuh kucing. Akibatnya produksi susu di tubuh kucing menjadi dingin. Dan tidak bagus untuk di konsumsi anak kucing. Hal itu dapat menyebabkan kematian pada anak kucing.

Penutup

Demikian merupakan ciri atau tanda yang mungkin terjadi kepada kucingmu ketika si kucing akan melahirkan, juga tips merawat kucing setelah melahirkan. Semoga bermanfaat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *